Kamis, 02 Desember 2010

Bubutan





Gereja Protestan di Jl Bubutan No. 69 dibangun pada tahun 1924 berdasarkan karya arsitek Albert Zimmerman (1880-1953). Pada awalnya gereja bernama "Protestantsche Kerk" atau “Nederlandsch Hervormde Kerk” tapi rakyat Surabaya suka menyebutnya dengan nama “Gereja Bubutan”. Pada tahun 1948 ganti nama menjadi GPIB (Gereja Protestan Indonesia Barat) “Immanuel”. Sampai sekarang gedung tidak berubah tetapi atap diberi 2 jendela dan ujung menara direnovasi. Tidak diketahui foto ini dibuat pada jam berapa. Ada tempat jam di menara yang kosong. Sampai sekarang tidak ada jam menara.

Konon, nama Bubutan berasal dari kata Butotan. Butotan sendiri merupakan istilah untuk pintu gerbang yang tanpa sekat. Gerbang ini menghubungkan antara kampung Tumenggungan dengan Kraton di masa Adipati Surabaya itu, seorang tokoh legenda di ranah Surabaya jaman silam.
(dari http://djawatempodoeloe.multiply.com)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar